Aparat Gunakan Toa Ingatkan Wisatawan Agar Berhati - Hati di Pantai Pelabuhanratu

KAB.SUKABUMI, BEBASberita.com - Pantai Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi masih jadi destinasi favorit wisatawan saat memasuki libur mudik lebaran. Keramaian pengunjung mulai terlihat pada H+3 lebaran ini.
Meskipun sebagian wilayah Sukabumi diguyur hujan, pada Rabu (2/4/2025) sore, tapi volume kendaraan baik roda dua maupun roda empat terlihat ramai melintasi di jalan menuju lokasi wisata tersebut.
Sementara di kawasan pantai tampak warga asik menikmati riaknya gelombang. Sebagian diantaranya ada pula yang memainkan pasir.
Namun demikian, bagi aparat keamanan suasana tersebut tetap saja harus menjadi perhatian serius. Tak jarang aparat gabungan dari TNI, Polri, Pol PP dan unsur terkait lainnya terus mengingatkan agar para wisatawan berhati - hati.
Salah satu objek wisata yang mendapat pantauan tersebut yaitu, Pantai Citepus. Disini petugas harus rela turun ke kewasan pantai untuk mengingatkan para wisatawan agar tidak berenang dipantai. Bahkan aparat juga menggunakan megaphone atau pengeras suara, Toa untuk menyampaikan pesan tersebut. (informasi dari Sylvia wisatawan dari Bandung)
Editor : Gustiana
TERPOPULER





